Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Modul Sensor Suara

Modul Sensor Suara


Modul sensor suara merupakan suatu modul yang digunakan untuk berbagai macam keperluan untuk rangkaian mikrokontroler. Modul ini dapat dihubungkan dengan berbagai macam jenis mikrokontroler seperti ATMEGA, Arduino, Raspberry dan lain lain. Modul sensor suara yang umum dan sering digunakan adalah modul KY-037. Penampakan dari modul seperti gambar di atas.


Pada dasarnya modul sensor suara KY-307 ini mempunyai dua fungsi yaitu :

  1. Sebagai Sensor Untuk Mengukur Tinggi-Rendahnya Suara.
    Modul ini dapat berfungsi sebagai pengukur tinggi rendahnya suara jika dihubungkan ke mikrokontroler.
    Jadi hasil pengukuran dari sensor ini nantinya akan dirubah menjadi besaran listrik dan akan dibaca oleh mikrokontroler seperti Arduino.

  2. Sebagai Microphone
    Modul ini juga bisa digunakan sebagai microphone jika dihubungkan ke Audio Amplifier.

Konfigurasi Pin KY-037

  • Output  : Analog (AO) dan Digital (DO)
    Seperti terlihat pada gambar sensor ini mempunyai dua macam output yaitu DO (Digital Output) dan AO (Analog Output).

    Digital Output adalah output yang berupa sinyal digital yaitu LOW atau HIGH

    Analog Output adalah output yang berupa sinyal analog yaitu angka 0 - 1000

    Catatan : Jika kita ingin menghubungkan sensor ini ke mikrokontroler maka kita hanya boleh memilih satu output yaitu digital (DO) atau Analog (AO).

  • Input    : dihubungkan ke tegangan 3V - 5V 
  • GND     : dihubungkan ke Ground

Aplikasi Modul Sensor Suara

Seperti dijelaskan di awal bahwa sensor ini dapat mempunyai dua fungsi / kegunaan yaitu sebagai microphone atau sebagai sensor untuk mengukur tinggi rendahnya suara. Berdasarkan fungsi tsb maka kita dapat meng-aplikasikan sensor ini pada tiga rangkaian atau alat yaitu :


1. Untuk menyalakan lampu Menggunakan Suara Frekuensi Tinggi Ketika Tepuk Tangan (Clap Hand Lamp) 

Modul Sensor Suara untuk menyalakan lampu dengan tepuk tangan

Cara kerjanya adalah ketika sensor mendeteksi ada suara tinggi (dari tepuk tangan) maka sensor akan mengirimkan sinyal HIGH ke mikrokontroler. Sinyal HIGH ini yang kemudian akan diproses oleh mikrokontroler menjadi kondisi lampu.

Jadi ketika sensor mendeteksi ada suara tinggi maka kondisi lampu akan berubah yaitu :

  • Dari kondisi lampu nyala menjadi mati.
                    Atau Sebaliknya
  • Dari kondisi lampu mati menjadi nyala.


Kebetulan sekali kami sudah pernah menulis artikel tentang menyalakan lampu otomatis dengan tepuk tangan. Jika kalian penasaran silahkan klik disini.


Lampu Berkedip-kedip secara otomatis

Modul Sensor Suara nyala lampu berkedip


Jadi prinsip kerjanya adalah ketika sensor mendetiksi frekuensi suara berubah-ubah (dari tinggi menjadi rendah atau sebaliknya dari rendah menjadi tinggi) maka hasil pengukuran tsb akan di-konversi menjadi besaran listrik. 


Besaran listrik yang berubah-ubah inilah yang akan diterjemahkan menjadi nyala / mati lampu oleh mikrokontroler dengan coding atau perintah tertentu.


Sebagai Microphone

Modul Sensor Suara untuk microphone


Pada dasarnya fungsi utama dari modul ini adalah sebagai microphone. Tapi syarat untuk membuat modul ini menjadi microphone adalah dengan menghubungkannya ke Audio Amplifier seperti gambar di atas.

Posting Komentar untuk "Modul Sensor Suara"